latihan TFG (Tactical Floor Game)

Sumber Foto: Pusdalops-PB
Selasa, (18/7/23) Pukul 07.15 Wita, Kepala Pelaksana BPBD Kota Samarinda Suwarso, A.Ks, M.Si Menghadiri Undangan kegiatan latihan TFG (Tactical Floor Game) pada operasi penanggulangan bencana alam khususnya Karhutla dan Banjir di wilayah Provinsi Kalimantan Timur TA 2023 yang diselenggarakan oleh Korem 091/ASN dan dipimpin langsung oleh Danrem 091/ASN, Brigjen Tni Yudhi Prasetiyo, S.I.P
Kegiatan dilaksanakan di Aula Korem 091/ASN dihadiri oleh Dandim di wilayah Korem 091/ASN, Danramil di wilayah Korem 091/ASN, para Kapolsek di Wilayah Polda Kaltim, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup di wilayah Provinsi Kalimantan Timur, BPBD, Satpol-PP, Basarnas, BMKG, PLN, PDAM di wilayah Provinsi Kaltim, serta seluruh Kepala Dinas Pemadam Kebakaran di wilayah Provinsi Kalimantan Timur.